Copyright © www.aldakwah.org 2023. All Rights Reserved.

Get Adobe Flash player
Anda dapat membaca Artikel serta kajian yang disediakan oleh kami
Anda dapat mengetahui berita islam terkini baik berita lokal maupun Internasional
Anda dapat mengakses murottal Al-Quran beserta terjemahannya ke berbagai bahasa
Anda dapat mengakses kajian audio yang kami terbitkan
Anda dapat berinfaq serta besedekah melalui perantara kami
Anda dapat memesan produk kami secara online

120.000 Warga Gaza Kekurangan Air Bersih

PALESTINA  Utilitas Air Kota Pesisir Palestina (Coastal Municipalities Water Utility/CMWU) mengatakan bahwa sekitar 120.000 orang di Jalur Gaza yang diblokade kekurangan air minum akibat rusaknya infrastruktur selama serangan Israel 55 hari di wilayah itu tahun lalu.

“Dua puluh tiga persen dari populasi Jalur Gaza tidak terhubung ke jaringan sanitasi,” kata utilitas itu dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan Selasa (25/08/2015).

CMWU, pengawas penyediaan air dan sanitasi publik minum di sebagian besar wilayah yang terkepung itu, menggambarkan situasi saat ini sebagai situasi yang “sangat berbahaya”.

Baca Selengkapnya...

Berhaji, umat Islam mancanegara mulai padati Masjid Al Haram

MAKKAH (Arrahmah.com) – Labbaikallahumma Labbaik…Labbaika Laa syaarika laka labbaik… Innal Hamda..Wan-nikmata laka walmulk Laa Syarikalak. Ribuan calon haji [calhaj] dari berbagai penjuru dunia mulai memadati areal Masjidil Haram, Arab saudi, baik di area thawaf (Mathaf) maupun tempat sa’i (Mas’a).

Laman resmi Kemenag menyebut, pantauan petugas Rabu (26/8/2015) pagi, waktu Saudi, kepadatan di Masjidil Haram semakin meningkat menjelang Salat Subuh berjamaah. Kelompok-kelompok jamaah yang berpakaian seragam dengan atribut khas negara masing-masing mulai terlihat sedang melaksanakan ibadah umrah. Ada juga yang sedang melakukan thawaf sunnah. Mereka antara lain berasal dari Thailand, Malaysia, Iran, Bangladesh, Cina, India, dan beberapa negara lainnya.

Baca Selengkapnya...

25% Serdadu Penjajah Israel Alami Trauma

Militer Israel mengungkapkan bahwa 25% serdadunya mengalami trauma psikologis akibat konfrontasi-konfrontasi dalam pertempuran-petempuran dengan perlawanan Palestina di Jalur Gaza.

Saluran TV2 Israel, dalam laporan dikutip PIC  hari Selasa (18/08/2015), menjelaskan bahwa para serdadu yang berusaha untuk terapi trauma psikologis tahun 2013 mencapai 76,28% untuk serdadu laki-laki dan 32,72% untuk serdadu wanita. Sementara itu pada tahun 2014 menjadi 66,67% untuk serdadu laki-laki dan 33,33% untuk serdadu wanita.

Baca Selengkapnya...

Pembersihan etnis Muslim di Republik Afrika Tengah

BANGUI Muslim hanya layak diberitakan saat “berada dibelakang senjata”, bukan di depannya.

Jurnalisme modern terus menegaskan kembali dasar ini berkaitan dengan krisis domestik danbahkan mungkin lebih dari itubencana hak asasi manusia internasional.

Penargetan secara sistematis terhadap Muslim di Republik Afrika Tengah (CAR), bangsa yang dilanda perselisihan sejak Maret 2013kini berubah menjadi pembersihan etnis dalam skala besar, sebagaimana dilansir oleh Al Jazeera, Selasa (18/8/2015).

Baca Selengkapnya...

Liga Arab: 11.000 Serangan Dilakukan Pemukim Israel Sejak Awal Tahun

KAIRO – Liga Arab, yang berpusat di Kairo, Mesir, dalam sebuah pernyataannya pada Ahad (09/08), menyebutkan bahwa sejak awal tahun 2015 ini, pemukim Israel telah melakukan 11.000 kali serangan

Sekretariat liga seperti diwartakan Anadolu Agency, juga mengatakan bahwa upaya pemukim Israel untuk masuk ke dalam kompleks Masjid al-Aqsa di Yerusalem Timur dengan cara memaksa mengalami lonjakan. Aksi tersebut menurut sekretariat liga belum belum terjadi pada tahun-tahun sebelumnya.

Pada hari Ahad (09/10), pemukim Yahudi Israel tertangkap sedang mengangkat bendera Israel di luar gerbang kompleks di Yerusalem Timur, daerah yang dicaplok oleh Israel pada tahun 1967.

Baca Selengkapnya...

Banjir Dahsyat Terjang Myanmar, Puluhan Orang Tewas

 
MYANMAR - Pemerintah Myanmar menyatakan negara dalam keadaan darurat akibat banjir besar. Atas terjadinya banjir, puluhan ribu warga mengungsi, sudah 50 orang dinyatakan tewas dan membuat lebih 210 warga negara itu menderita.
 
Hujan deras di berbagai bagian Myanmar selama beberapa hari terakhir menjadi penyebab utama banjir, terutama di wilayah utara. Rumah dan jalan-jalan hancur tersapu banjir serta jalur komunikasi terputus.
 
Banyak tempat yang masih terputus komunikasi dan transportasi karena tingginya permukaan air dan jalan yang rusak. Pemerintah mengakui tidak memberikan respons yang cukup sigap dalam menangani banjir.
 
Koran The Global New Light of Myanmar mengutip Menteri Penerangan, Ye Htut, mengatakan peringatan banjir tidak diterima semua orang dan terjadi kebingungan terkait usaha pengungsian.

Baca Selengkapnya...